Politik
Beranda » Blog » Terimakasih Kepada Benni Irwan Memimpin Kabupaten Purwakarta Dengan Baik Selama Masa Transisi

Terimakasih Kepada Benni Irwan Memimpin Kabupaten Purwakarta Dengan Baik Selama Masa Transisi

Benni Irwan, berjabatan tangan dengan Ketua DPRD Purwakarta, disaksikan Sekretaris Daerah, Norman Nugraha dan Sekretaris Dewan, Suhandi, usai serah terima jabatan di Gedung DPRD Purwakarta. Dok. Laela

Purwakarta-Terimakasih kepada Penjabat Bupati Purwakarta Benni Irwan yang telah memimpin Kabupaten Purwakarta dengan baik selama masa transisi kepemimpinan di Kabupaten ini. Demikian disampaikan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purwakarta, Sri Puji Utami, dalam acara serah terima jabatan dari Penjabat (Pj) Bupati Purwakarta Benni Irwan, kepada Bupati terpilih Saepul Bahri Binzein, dirangkai Rapat Paripurna, penyampaian Pidato perdana Bupati Purwakarta masa jabatan 2025-2030 tersebut.

Menurut Sri Puji Utami, Rapat paripurna ini sesuai Peraturan DPRD Purwakarta Nomor 01 Tahun 2022 tentang Tata Tertib (Tatib) DPRD Kabupaten Purwakarta.

Penjabat Bupati Purwakarta Benni Irwan dalam sambutannya mengungkapkan, dalam waktu 1 tahun 5 bulan masa kepemimpinannya, secara umum berbagai dinamika telah dilalui dengan lancar, beberapa hal harus ditangani secara khusus.

“Kami pamit mohon diri, dengan penuh rasa bangga dan bahagia. Dibawah kepemimpinan yang baru, semoga kabupaten tercinta ini semakin Istimewa dan rakyatnya semakin sejahtera,” harap Benni Irwan, yang selama memimpin Purwakarta, kedapatan media tidak sungkan turun langsung kelapangan, komunikasi dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait.

Bupati dan Wakil Bupati, bersama para pimpinan dan anggota DPRD Purwakarta, usai serah terima jabatan dari Benni Irwan ke Bupati Saepul Bahri Binzein. Dok. Laela

Rapat Paripurna yang berlangsung di Gedung DPRD Purwakarta, Ciganea, setelah kedatangan rombongan Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein dan Wakil Bupati, Abang Ijo Hapidin, sekitar pukul 15.10 Waktu Indonesia Barat (WIB), Kamis, 20 Februari 2025 setelah tadi dilantik Presiden Prabowo Subianto berserta para kepala daerah terpilih lainnya dari berbagai Daerah, Kota dan Provinsi seluruh Indonesia di Istana Negara, Jakarta, menjadi harapan baru masyarakat untuk lebih maju dan membangun lebih merata guna kesejahteraan semua yang lebih baik.

Abang Ijo Hapidin Wakil Bupati Purwakarta Menyampaikan Raperda Tentang Pembentukan Prodak Hukum Daerah

Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein dalam pidato perdananya mengucapkan terimakasih atas jasa-jasa Penjabat Bupati Purwakarta, Benni Irwan yang telah mengabdi untuk Kabupaten Purwakarta selama hampir satu setengah tahun terakhir ini.

“Saya ingin, energi yang dimiliki Pak Benni, tetap tinggal di Purwakarta, karena saya dan kita semua masih memerlukan bimbingan dan arahan dari beliau,” jelas Bupati baru tersebut.

Bupati Purwakarta ke 10 Saepul Bahri Binzein dalam kesempatan ini mengatakan, Pilkada sudah usai, saya sudah dilantik. “kedepan, yu sama-sama mari kita membangun Purwakarta Istimewa,” kata Bupati penuh semangat.

Berbagai rencana terkait insfrastuktur, rumah tidak layak huni, investasi dan pembangunan Desa-desa di Kabupaten Purwakarta, disampaikan Bupati termasuk efisiensi anggaran,

“Kita semua harus mulai terbiasa dengan efisiensi anggaran. Kalau saya, sudah sejak lama menjalankan efisiensi dengan menerapkan pola hidup sederhana,” kata Binzein.

KPU Purwakarta Tetapkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil Pilkada 2024

Acara berlangsung lancar, diantara yang hadir terutama beberapa anggota DPRD larut dalam harapan dapat menjalankan tugas dengan efisiensi anggaran, terutama untuk kunjungan kerja yang banyak dipangkas, hal tersebut disampaikan Iin Salamirah dari fraksi partai Nasdem kepada ini usai acara tersebut.

“Sekarang kita betul-betul kerja untuk pengabdian ke masyarakat Purwakarta, semoga lancar-lancar saja, dengan banyaknya pemangkasan anggaran, tentunya kerja kita harus lebih keras lagi, kita harus kreatif agar sesuai harapan bersama untuk Purwakarta tercinta ini,” ucap Iin.

Usai kegiatan itu, rombongan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta, menuju kawasan Bale Madukara di Jalan Sudirman, larut dalam acara Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta dengan pawai akbar Helaran Dongdang Mapag Pamingpin Anyar (pertunjukan seni pesta menyambut pemimpin baru) sampai berakhir di Gedung Negara Bale Nagri.

Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta, dilanjutkan pukul 19.30 WIB dengan Pertunjukkan Air Mancur Sri Baduga di Kawasan Wisata Situ Buleud, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat, Negara Republik Indonesia.

Laela

Benarkah Irjen Pol Karyoto Akan Besanan dengan KDM? Putri dan Maula Merajut Kasih?

Komentar

Tinggalkan Balasan

banner marhaban yaa Ramadhan pwk
banner_marhaban Ya Ramadhan_pwk_0000_WhatsApp Image 2025-03-04 at 19.01.15_f4d819b1
banner_marhaban Ya Ramadhan_pwk_0001_Background copy
previous arrow
next arrow
banner ucapan selamat bupati purwakarta
banner_januari_0006_01
banner_januari_0005_02
banner_januari_0004_03
banner_januari_0003_04
banner_januari_0002_05
banner_januari_0006_08
banner_januari_0000_07
banner_januari_0001_06

Populer

Budaya Daerah

Air Mancur Sri Baduga Situ Buleud Purwakarta Termegah Se-Asia Tenggara

HUT KSPSI Ke- 52 Di Hadiri Kapolri Setia Di Garis Perjuangan Yang Sama

HUT KSPSI Ke- 52 Di Hadiri Kapolri Setia Di Garis Perjuangan Yang Sama

Kapolri Katakan Lapangan Kerja Luas Harus Diimbangi Kemampuan Keterampilan Buruh Yang Harus Ditingkatkan

Kapolri Katakan Lapangan Kerja Luas Harus Diimbangi Kemampuan Keterampilan Buruh Yang Harus Ditingkatkan

Bagikan